Laman

Kamis, 20 Mei 2010

Menteri Keuangan Baru

Kemarin, menteri keuangan Republik Indonesia akhirnya secara resmi telah berganti. Sri Mulyani akan segera pergi menjalankan tugas barunya menjadi Managing Director of the World Bank (bahasa Indonesianya: Direktur Pelaksana Bank Dunia). Naah, otomatis dong ganti menterinya! Menteri keuangan baru NKRI pengganti Sri Mulyani adalah Agus Martowardojo.

Sebelumnya: sebenarnya gue merasa agak blagu posting tentang politik politik pemerintahan thingy like this. Karena gue ga pernah nangkep secara komplit dan detail. Bodo dah, masih mending kan gue mau berusaha paham permasalahan pelik negeri ini :D –narcistic of myself—

Berlanjut ke Pak Agus Martowardojo, beliau adalah petinggi Bank Mandiri, apanya yah? Direktur Utama apa kalo ga salah. Dan ada ada wakilnya juga yaitu ibu Anny Rahmawaty (Nama belakangnya maaf kalo salah) –anak ga ada usaha padahal bisa buka di situs berita—

Siang ini, Pak Agus Martowardojo dan Ibu Anny Rahmawaty akan dilantik, artinya kepengurusan departemen keuangan akan berpindah tangan kepada mereka dari Ibu Sri Mulyani. Dan Pak Agus Martowardojo udah akan menjadi mantan petinggi Bank Mandiri.

Intinya sih gue berharap aja, semoga perekonomian Indonesia bisa menjadi lebih baik di tangan beliau berdua. Dan Ibu Sri Mulyani bisa jadi ibu direktur yang bijaksana dan di World Bank dia bisa menyuarakan kesusahan Negara Negara berkembang :D

See you later, goodbye for now :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar