Laman

Senin, 23 Februari 2009

AYO BELAJAR! (Part 2)

Kemaren udah belajar bahasa Malaysia :) sekarang belajar bahasa Australia! Memang sih, bahasa Australia itu ya bahasa Inggris. Tapi, tau kan ada yang namanya British English, American English, Australian English, even Sing-Lish (Singaporean English). Dan English-english lainnya. Mungkin juga Javanese English (gimana ya? Ayem sori, Mbritish, and so on hehe). Yaa, English apapun itu selama orang lain ngerti mau selucu apa juga bagus2 aja. Karena esensi sebuah bahasa adalah dapat dimengerti oleh pendengarnya. Iya kan?

Jadi, dalam Australian English ada beberapa kata yang special gitu. Jadi kayak bahasa sehari-harinya orang Australia. Gue dapat dari majalah film, apa yaa? Cinemags kalau gak salah. Yang covernya film “AUSTRALIA” pemainnya Nicole Kidman sama Hugh Jackman.

Aussie-an : Australian

Bail (somebody) up : menyudutkan seseorang

Bathers : Swim Suit

Boomer : Kangguru jantan

Bush week : Waktu seminggu penuh di mana orang desa datang ke kota dan terjadi hal bodoh

Chunder : Muntah

Cobber : teman

Dag : funny person

Kangoroos loose in the top paddock: Tidak Pintar

Roo : Kangoroo

xxxx (four xs) : sejenis bir, dibuat di Queensland

Drongo : Orang yang bodoh, kikuk, malu-maluin

Emang sih nggak sebanyak Bahasa Malaysia yang waktu itu, tapi cukup berguna kaan. Kali aja kamu mau ke Aussie, belajar dikit dari sini. Hehehehe. (amin, semoga emang bisa ke Australia).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar